Dukungan terhadap pasangan calon Ahok-Djarot di putaran kedua Pilgub DKI terus berdatangan. Kali ini datang dari sejumlah orang mengatasnamakan Forum Ustadz Kampung dan Pemuda Muslim Pro NKRI (FUPM).
Mereka mengenakan pakaian khas ulama dan kyai, diantaranya dengan ikat kepala dan lilitan surban di pundaknya. Disela-sela acara, mereka sesekali juga meneriakkan takbir.
“Kami memutuskan mendukung Ahok-Djarot karena manfaatnya sudah kami rasakan,” kata Koordinator FUPM ustadz Rijal Maulana di Subang, Jakarta Pusat, Jumat (17/3/2017).
Dijelaskan Rijal, selama Ahok berkuasa sejumlah perbaikan lsudah dilakukan. Diantaranya soal pendidikan dan kesehatan.
“Alhamdulilllah, melalui KJP dan KJS pendidikan dan kesehatan anak-anak di Jakarta kini sudah terjamin,” katanya.
Selain itu, lanjut Rijal, Ahok juga terbukti peduli dengan menaikkan gaji para marbot dan obe penjaga masjid di DKI Jakarta.
“Pak Ahok menaikkan gaji OB (office boy) dan marbot yang tadinya hanya Rp 600 ribu menjadi Rp 3 juta,” cetusnya.
The post Kenakan Pakaian Khas Ulama, Ustadz Kampung Deklarasi Dukung Ahok-Djarot appeared first on Gema Rakyat.
0 Response to "Kenakan Pakaian Khas Ulama, Ustadz Kampung Deklarasi Dukung Ahok-Djarot - GEMARAKYAT"
Post a Comment
Silakan gunakan sebagai Backlink dan silahkan gunakan untuk mengisi komentar sesuka anda, karena blog ini dipastikan tidak akan saya urusin, jangan lupa download dan sebarkan pdf untuk stop isu isu yang ada, dan sebagai ganjaran silahkan posting di komentar, link aktif boleh.