Debat pamungkas di putaran kedua pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI telah berlangsung. Meskipun tidak sehangat debat sebelumnya, namun adu argumentasi kali ini tetap menjadi perhatian masyarakat Ibu Kota dalam menentukan pemimpinnya ke depan.
Debat yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum DKI (KPUD) itu setidaknya membahas tentang permasalahan Jakarta, kesejahteraan dan keadilan sosial serta proyek reklamasi.
Dalam keseruan debat itu, Pengamat Politik Universitas Paramadina, Hendri Satrio mengungkapkan keadaan calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tampak tegang saat membahas reklamasi.
“Tiga hal tadi transportasi, rumah susun dan reklamasi yang tidak terlalu mudah dijawab oleh Ahok dan baru sekali ini saya melihat muka Ahok cukup tegang beberapa kali meminta maaf,” kata Hendri kepada Okezone di Jakarta, Kamis (13/4/2017).
Namun, dengan seluruh dinamika yang terjadi di debat final itu, Hendri menyatakan kedua kandidat yang bertarung sudah maksimal menyampaikan argumentasi program kerjanya dan masih dalam keadaan aman.
Meskipun, dikatakan Hendri debat kali ini tidak lebih seru dibandingkan debat sebelumnya, tetapi pihak penyelenggara dalam hal ini KPUD harus diberikan apresiasi karena telah berhasil menggelar acara tersebut.
“Walaupun tidak se-seru dan seramai pada saat putaran pertama saya rasa KPUD melaksanakan tugasnya dengan baik minimal tidak ada gesekan-gesekan,” tutup Hendri.
The post Bahas Reklamasi di Debat, Muka Ahok Tampak Tegang Karena Tahu Berpihak Pada Pengembang appeared first on Gema Rakyat.
0 Response to "Bahas Reklamasi di Debat, Muka Ahok Tampak Tegang Karena Tahu Berpihak Pada Pengembang - GEMARAKYAT"
Post a Comment
Silakan gunakan sebagai Backlink dan silahkan gunakan untuk mengisi komentar sesuka anda, karena blog ini dipastikan tidak akan saya urusin, jangan lupa download dan sebarkan pdf untuk stop isu isu yang ada, dan sebagai ganjaran silahkan posting di komentar, link aktif boleh.