BERITA BERITA PEMBAWA KONFLIK DAN PENEBAR KERENGANGAN UMAT BERAGAMA - Ustadz "Suara Pergerakan" itu Wafat
Ustadz "Suara Pergerakan" itu Wafat
(1) Allah takdirkan. Guru, murobbi, sahabat dan orang terdekat saya, meraih cinta Allah terlebih dahulu dalam waktu berdekatan.
(2) Beliau Allahuyarham, Ustadz Taufiq Ridla, Lc. Saya tak sempat lagi berinteraksi, kecuali saat beliau meminta saya memimpin shalat jenazah almarhum Ustaz Ali Utsman beberapa waktu lalu.
(3) Saya persaksikan. Almarhum Ustadz Taufiq Ridla adalah orang shalih, muharrik dakwah, dan sosok panutan di jalan kebaikan.
(4) Sepanjang hayatnya, selain aktif memasyarakatkan ekonomi syariah. Beliau adalah penulis lagu-lagu nasyid Shoutul Harokah. Juga munsyidnya sekaligus.
(5) Bagi saya. Beliau memiliki sifat hamalah aufiya (pemikul dakwah yang tuntas dalam menjalankan amanahnya). Menolak rangkap jabatan. Enggan pamer tongkat komando.
(6) Demi fokus dakwah, beliau menolak dicalonkan menjadi Aleg. Padahal posisi beliau sebagai Ketua DPW Jabar dan Sekjen DPP PKS.
(7) Beliau juga termasuk qaadah adzkiyaa. Saat berada di posisi qiyadah, cerdas dan lugas. Walau bagi beberapa kalangan, terkesan kaku dan menolak kompromi.
(8) Allahuyarham juga memiliki hirasah (kewaspadaan) yang memadai, terutama dalam membentengi dakwah dari anasir-anasir yang hendak merusak dari dalam.
(9) Kita patut mengacungi jempol, zaman jahiliyah seperti saat ini, beliau termasuk manusia langka: memilih mundur dari jabatan Sekjen sebuah partai Islam nasional.
(10) Allahuyarham pun selalu menegaskan pentingnya senjata strategis yang layak dimiliki kader dakwah. Di antaranya, kader dakwah harus kaya.
(11) Selama saya jadi murid. Kenangan terindah adalah ketika saya SMP, beliau menghadiahi kaset Nasyid Ghuroba dan buku-buku kecil (kutaib) berbahasa Arab.
(Sang Sekjen, Taufik Ridho, live performance saat Kampanye Akbar PKS di Stadion GBK di Pemilu 2014 - Ahad 16 Maret 2014)
(12) Pun saat saya melakukan perjalanan ke Jordania lanjut Syiria. Saya dijamu beliau, rela meluangkan waktu demi berdialog dan bertukar pengalaman.
(13) Sejak Ahad, saya hanya bisa menatap beliau di balik kaca ruang ICU RSCM. Saya hanya bisa menengadahkan tangan, mendoakan almarhum Allah karuniakan pahala mujahid.
(14) Saya bertekad, fikroh dakwah dan spirit harokinya, harus terus menyebar dan mengakar. Fikroh sepenggal Firdaus untuk Indonesia, jangan sampai terbawa ke alam baqa.
By: Ust. Nandang Burhanudin
__
اِنَّا لِلَّهِ وَاِنَّا اِلَيْهِ رَاجِعُوْنَ
Telah meninggalkan kita ustadz H. Muhammad Taufik Ridlo menjumpai Sang Khaliq pada Senin, 6 Februari 2017 pukul 01.05 wib di RSCM Jakarta.
اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ، وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ، وَوَسِّعْ مَدْخَلَهُ، وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ، وَنَقِّهِ مِنَ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ اْلأَبْيَضَ مِنَ الدَّنَسِ، وَأَبْدِلْهُ دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِهِ، وَأَهْلاً خَيْرًا مِنْ أَهْلِهِ، وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ، وَأَدْخِلْهُ الْجَنَّةَ، وَأَعِذْهُ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَعَذَابِ النَّارِ
Ustadz "Suara Pergerakan" itu Wafat = Dipostkan Oleh noreply@blogger.com (PORTAL ISLAM) - Pada February 06, 2017 at 05:47AM - URL ASLI - http://www.portal-islam.id/2017/02/ustadz-suara-pergerakan-itu-wafat.html
DOWNLOAD EXPORT BLOG POSISI 6 JAN
0 Response to "Ustadz "Suara Pergerakan" itu Wafat - INSIDE ONTA"
Post a Comment
Silakan gunakan sebagai Backlink dan silahkan gunakan untuk mengisi komentar sesuka anda, karena blog ini dipastikan tidak akan saya urusin, jangan lupa download dan sebarkan pdf untuk stop isu isu yang ada, dan sebagai ganjaran silahkan posting di komentar, link aktif boleh.